Cara Membuat Hyperlink di Blog
19 Apr 2018 - - 8
Hyperlink adalah teks atau gambar dihalaman situs, blog, yang akan mengantarkan pengunjungnya ke halaman lain atau kesitus lainya. Hyperlink bisa kita temukan juga di aplikasi perkantoran (office) seperti di Ms. Word, Ms. Excel, Power Point, yang digunakan untuk menghubungkan antar slide atau antar dokumen dalam komputer tersebut.
Cara membuat hyperlink/ link teks di postingan blog adalah sebagai berikut:
- Login seperti biasa di blogger.com dengan akun gmail anda,
- Klik entri baru untuk membuat postingan baru, silahkan anda tuliskan judul dan buatlah isi postingan beberapa paragraf.
- Blok/ seleksi teks yang akan dibuat hyperlinknya, contoh saya blok teks google drive.
- Klik icon link, dan isikan URL tujuan link pada kolom Web address (dalam contoh ini saya membuat link menuju alamat https://drive.google.com/, untuk opsi Open this link in a new window, anda bisa mencentangnya ini berfungsi supaya halaman/ website tujuan, akan terbuka di jendela baru, kemudian klik tombol OK.
- Selesai silahkan publikasikan postingan anda dan lihat hasilnya.
Berikutnya adalah cara membuat hyperlink/ link menggunakan gambar dalam postingan blog:
- Buat postingan baru (entri baru)
- Klik tombol Insert image atau upload gambar dalam postingan blog
- Klik gambar yang sudah terupload dalam postingan, dan klik icon Link untuk menghapus link default gambar, (link default gambar yang terupload di postingan blog adalah menuju tampilan gambar dalam ukuran penuh).
- Klik gambar dan klik icon link kembali untuk memasukan URL web tujuan, pada text to display silahkan anda isi sesuai tema tujuan link, web address isi dengan alamat tujuan link, tulis lengkap dengan http// atau https://, jika diperlukan anda bis acentang pada opsi open this link in a new window, terakhir klik OK.
- Selesai, klik tombol publikasikan dan lihat hasilnya.
Demikian cara membuat hyperlink/ link baik berupa link teks maupun link dengan gambar di blog.
kalau di blogger bisa gak ya kita pakai hyperlink dalam satu postingan?
BalasHapusbisa silahkan dicoba.
Hapusbang, berapa pendapatan dari blog?
BalasHapushehe... pertanyaanya koq begitu? ya cukuplah buat beli tahu.
Hapuscara monetisasi gimana bang untuk blogger pemula
BalasHapusArtikel bagus, yuk kunjungi website kami
BalasHapusKalo membuat hiperlink pada gambar slidesow beranda blog gimana bos....?
BalasHapuswhat makes you happy?
BalasHapus